Tempat Wisata Dekat Malioboro, No 7 Gak Boleh Dilewatkan!
Seputarwisata.com– Sebenarnya kita sempat bingung, mau pergi kemana setelah turun dari stasiun tugu jogja, tidak ada kenalan, saudara maupun teman yang berada di jogja. Sudah booking tiket ke kereta api ke jogja namun tidak tahu arah tujuan hendak keman, apalagi biasanya dari bandung, jakarta turun di stasiun tugu jogja masih keadaan malam hari ataupun pagi tiba, alhasil kita harus mencari penginapan di sekitar stasiun.
DAFTAR ISI
Wisata Dekat Malioboro Dengan Jalan Kaki
Nah, anda tak perlu kwatir karena jalan malioboro atau wisata dekat malioboro jalan kaki sangat banyak sekali, anda bisa mulai berjalan kaki dari stasiun tugu jogja menuju ke jalan Malioboro dan menyusurinya dari arah utara sampai dengan keselatan. Anda akan menemukan berbagai wisata dekat dengan Malioboro sampai dengan alun-alun kidul.
Adapun wisata di jogja kota yang bisa anda jangkau dengan jalan kaki yang bermula dari stasiun tugua adalah sebagai berikut ini:
Malioboro
Destinasi pertama yang dapat anda jangkau dengan berjalan kaki setelah anda naik kereta setiba di stasiun tugu jogja. Lokasi ini adalah salah satu tempat favorit bagi wisatawan luar kota untuk sekedar mencari berbagai belanja pernak-pernik, kerajinan tangan, oleh-oleh khas batik, bakpia kota jogja, barang antik, dan masih banyak lagi keperluan belanja yang dapat anda temukan diwilayah ini.
Pasar beringharjo
Anda akan menemukan pasar beringharjo setelah menyusuri jalan malioboro ke arah selatan, yang menjadi banyak perhatian warga kota jogja sebagai salah satu tem[at bertransaksi yang tetap eksis meskipun telah banyak berdiri mall-mall yang ada di kota ini, anda bisa menjadi tempat ini sebagai salah satu tempat grosir , belanja batik, belanja makanan sate kere dan lainnya.
Museum Benteng Vrederburg
Dari pasar beringharjo anda dapat berjalan sekitar 350 meter ke arah selatan anda akan menemukan museum benteng vrederburg yang masih berdiri dengan bangunan khas kolonial Belanda, anda bisa melihat beberapa benda museum bersejarah di loji tertua di kawasan Malioboro. Dalam benteng anda bisa menikmati makan siang yang ada di indische Kofee yang menyatu dengan bangunan yang khas dengan sajian menu barat.
Titik nol kilometer Kota jogja
Anda dapat berjalan ke arah selatan sekitar 50 meter, terletak sebuah bangunan- bangunan yang berada di sebarang jalan yang sangat megah sebagai salah satu bangunan yang dapat dijadikan spot foto karena bangunan tersebut adalah bangunan dari sejak zaman kolonial belanda yang cocok dijadikan background ketika malam hari. Disinilah tempat favorit bagi para wisatawan untuk nongkrong dan dijadikan tempat pagelaran seni bagi komunitas seni yang ada di Jogja. Sehingga tidak akan sepi ketika malam hari anda akan menemukan suasana malioboro malam hari
Taman Pintar
Dari arah titik nol kilometer kita dapat berjalan ke arah timur, anda akan menemukan sebuah wisata yang cocok bagi anak-anak karena banyak ruang sains dan edukasi bagi anak dengan dimanjakan pemandangan edukasi yang menarik sehingga wisata ini sangat cocok sebagai wisata anak di jogja
Museum Sonobudoyo
Anda akan menemukan sebuah museum yang ada di sebelah selatan alun-alun utara. Dengan berjalan kaki dari arah titik nol kilometer ke arah selatan sekitar 300 meter dan museum terletak di sebelah barat bersebelahan dengan bangunanan BNI. Anda akan menemukan berbagai barang peninggalan masa lamupau seperti keris dan lain sebagainya. Dari museum anda ke arah selatan akan menemukan alun-alun utara dan di sebalah barat terdapat masjid Agung Jogja.
Kraton
Dari arah alun-alun kita dapat berjalan ke arah selatan sekitar 300 meter dari alun-alun yang digunakan sebagai tempat inggal raja kasultanan Yogyakarta sebagai cagar budaya yang harus tetap lestari anda dapat melihat pertunjukan tari dan kesenian setiap harinya. Pertunjukan gamelan dan wayang orang dengan membeli tiker yang dijual di tepas depan alun alun utara maupun di tepas pariwisata.
Taman sari
Anda bisa berjalan dari kraton menuju ke arah barat ke selatan atau juga dapat berjalan dengan menggunakan google maps dengan tujuan arah ke taman sari, sebagai salah satu tempat pemandian raja jaman dahulu yang melegenda dengan lorong-lorong bawah tanah serta masjid yang ada di dalam ruang bawah tanah dan diakhiri di istana air, selai itu anda bisa naik ke gedung kenongo yang merupakan gedung tertinggi di istana air untuk menikmati golden sunset.
Alun-alun Kidul
Anda bisa menunggu waktu malam setelah menikmati golden sunset di taman sari, anda bisa berjalan ke arah selatan 900 meter setlah itu mengarah ke timur anda bisa menemukan alun-alun kidul dengan gemerlapnya odong-odong yang sangat meriah, disini anda dapat nongkrong di alun-alun kidul dengan ditemani semangkuk wedang ronde khas jogja, ditambah dengan nasi kucing ataupun anda bisa mencoba untuk melewati dua pohon beringin dengan mata tertutup yang ada di tenah alun-alun kidul. Nah, itulah salah satu hal yang dapat anda kerjakan ketika berada di jogja dengan jalan kaki.
Wisata Pantai Dekat Malioboro
Selain di beberapa tempat wisata dengan jalan kaki, ketika anda menginap di kawasan Malioboro anda juga dapat pergi ke pantai dengan menyewa mobil rental jika anda bawa rombongan keluarga, tapi jika sendiri dapat menggunakan ojol. Nah, berikut akan kami sampaikan wisata pantai dekat Malioboro
Pantai Parang Tritis
salah satu pantai yang terletak di sebelah selatan kota jogja, dapat ditempuh kurang lebih satu jam dari malioboro. Anda dapat membawa rombongan dengan menyewa mobil rental ataupun pesan paket wisata. yang ada di Jogja. Jika anda backpaker bisa ngrental motor dengan menggunakan google maps dengan alamat dibawah ini
Pantai Alamat: Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Pantai Depok
Selain anda berkunjung ke pantai depok, jangan lupa untuk berkunjung juga ke pantai depok untuk makan-makanan laut ditemani dengan pemandangan deburan ombak dipinggiran pantai. Anda dapat berkunjung dengan alamat berikut ini:
Alamat: Parangtritis, Pantai, Parangtritis, Kec. Kretek, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Itulah beberapa pantai yang dekat dengan malioboro, silahkan anda pertimbangkan wisata mana yang dapat anda kunjungi ketika menginap di Malioboro. Selain itu anda dapat berkunjung ke Candi Dekat Malioboro dengan panduan wisata berikut ini:
Candi Dekat Malioboro
Nah, sekalian sudah berapa di Malioboro akan lebih baik anda juga berkunjung ke Candi Dekat Malioboro yang letaknya tidak jauh dari penginapan anda berada terletak di timur kota jogja. Yuk, apa saja wisatanya? Simak ulasan singkat dari kami ya.
Candi Prambanan
Salah satu candi hindu terbesar di Indonesia yang juga disebut dengan candi roro jonggrang dibangun pada abad ke 9 masehi. Paling banyak dijadikan tujuan tempat wisata ketika berlibur ke kota jogja. Anda bisa mengunjungi candi prambanan menggunakan maps dengan alamat dibawah ini:
Jl. Raya Solo – Yogyakarta No.16, Kranggan, Bokoharjo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571
Candi Sambisari
Candi sambisari ini berada di sebelah timur kota jogja dengan jarak 12 km. Bangunan yang sangat cantik dan menawan dengan ketinggian 5-6 meter diatas tanah. Awalnya candi ini ditemukan oleh seorang petani mencangkul di sawah mengenai bebatuan tersebut kemudian diteliti oleh dinas kepurbakalaan dan ditemukan candi tersebut dengan penggalian selama 20 tahun sehingga candi ini dulu kala, adalah candi yang telah tertimbun tanah. Anda dapat masuk ke candi ini dengan harga tiketnya 3 ribu rupiah per orang. Bisa berkunjung dengan alamat dibawah ini:
Alamat: Jalan Candi Sambisari, Purwomartani, Kalasan, Sambisari, Purwomartani, Kec. Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571
Candi Ijo
Candi ijo ini memiliki corak aritektur bangunan Hindu yang berjarak 18 km dari kota jogja yang dibangun pada abad ke 10. Anda akan disuguhkan pemandangan alam yang bagus dan melewati tebing breksi sebagai salah satu wisata alam dekat malioboro, Candi yang berada paling tinggi dari candi jogja yang menyuguhkan panorama yang sungguh luar biasa pada saat matahari terbenam. Anda bisa mengunjungi candi ini ke alamat dibawah ini:
Alamat: Kikis, Sambirejo, Kec. Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55572
Itulah beberapa wisata yang dekat dengan Malioboro, sebagai salah satu referensi ketika anda menginap di kawasan Malioboro