Mendaki Gunung Prau Via Patak Banteng, Dengan Pesona Telaga Warna Dieng
Seputarwisata.com – Gunung Prau merupakan salah satu gunung yang dijadikan destinasi jalur pendakian favorit oleh banyak pendaki. Banyak jalur untuk melakukan pendakian di Gunung Prau salah satu jalur favoritnya adalah via patak banteng, kecamatan Kejajar, Kabupaten Wonosobo.
Karena memang jalur ini berada di samping jalan utama Wonosobo- Dieng sehingga sangat mudah dijangkau oleh para pendaki yang berasal dari Jauh.
Nah, jika anda ingin jalannya pendakian makin puas anda bisa turun melalui jalur lain yaitu melalui Basecamp yang ada di Dieng
Untuk perjalanan pendakian dari Patak Banteng membutuhkan waktu kira-kira 2 sampai dengan 3 jam di jalur sunrise camp. Anda akan melihat panorama daratan gunung seperti merapi, merbabu, andong telomoyo dan hamparan panorama luas di Gunung Prau
Anda bisa melihat matahari terbit di Sunrise camp sesuai menikmati pemandangan alam anda bisa berkemas melanjutkan perjalanan melalui jalur dieng yang ada di sisi utara sunrise camp.
Nah, karena ada beda jalur dengan pendakian yang sebelumnya. Jika via patak banteng jalur pendakiannya keatas atau curam namun anda bisa menikmati padang rumput yang luas dengan jalar datar jika melalui utara atau melalui dieng
Pendaki akan melihat beberapa puncak dijalur datar padang sabana. Setelah telaga Wurung, jalan akan sedikit menanjak jika kembali ke camp sunrise atau puncak gunung prau lewat jalur dieng
Pemandangan ke arah barat berupa dataran tinggi dieng berbeda yang kearah selatan anda bisa melihat beberapa deretan gunung. Dari kejauhan anda bisa melihat telaga warna dengan air kehijauan dan anda bisa lihat kawah di dieng yang mengeluarkan gumpalan asap pekat.
Jika cuaca cerah anda bisa melihat samar-smar aut jawa dibalik pepohonan dan tampak pula benteng dataran rendang kabupaten batang dan kendal.
Sehabis turun dari Basecamp yang ada di Dieng anda bisa kembali ke Basecamp patak Bateng dengan naik bus per orangnya sebesar lima ribu rupiah.