Adakah Pemandian Air Panas di Lembang, Bandung?

Total
0
Shares
5/5 - (2 votes)

Seputarwisata.com – Ingin bersantai membaur dengan alam dengan berendam di pemandian air panas dengan menawarkan wisata alam yang menakjubkan dengan suasana yang menakjubkan selain dari berbagai wisata alam seperti hutan pinus lembang

Ada beberapa pemandian air panas di lembang, Bandung Barat yang dapat dijadikan rekomendasi berwisata akhir pekan sekaligus liburan panjang anda dengan harga yang terjangkau pastinya

DAFTAR ISI

Pemandian Air Panas di Nagrak Tengah

Salah satu pemandian air panas yang lokasinya ada di Sukajaya, Lembang kabupaten Bandung barat ini masih sedikit yang mengulas di google mapsnya ada 67 ulasan mungkin karena udara dingin sehingga para wisatawan tidak ingin mandi

Namun, hawa udara dingin akan hilang seketika jika anda merasakan sensasi berendam di pemandian air panas ini, untuk jam buka mulai dari pukul 08.00-17.00 WIB. Dengan biaya tiket masuknya Rp 25 ribu per orang

Sudah tersedia berbagai fasilitas seperti gazebo, toilet, musala, hingga warung makan dan jika anda ingin kemping tipis-tipis, tempat ini juga menyediakan lokasi untuk berkemah di area yang berbeda

Kolam Pemandian Air Panas Maribaya

Salah satu hal yang memang menjadi idaman adalah ketika mandi di kolam air panas yang lengkap dengan penginapan villa hingga tempat camping dan juga disertai air terjun mini.

Tempat tersebut berlokasi di kolam air panas maribaya dengan menyajikan kolam disertai dengan pemandangan hutan pinus dengan harga masuknya sebesar Rp 90 ribu per orangnya dengan lokasi di Wangunharja, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Curug Cipanas

Ada satu-satunya pemandian air panas yang populer dimata orang dan dari beberapa ulasan foto sebanyak 4 ribuan foto populer, terutama untuk camping, glamping hingga berendam sesuai dengan informasi yang ada di media sosialnya. Salah satu lokasi bumi perkemahan yang masih ditutup sementara hingga batas waktu yang belum dapat ditentukan ini membandrol harga tiket masuk sebesar Rp 25 ribu

Untuk lokasinya ada di Jalan Nagrak Tengah, Sukajaya, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Selain bisa berendam anda bisa camping disini karena memang bumi perkemahan dengan harga camping sebesar Rp 35 ribu

Penutup

Itulah sedikit informasi terkait pemandian air panas di lembang yang dapat kami sampaikan kepada anda yang sedang mencari lokasi untuk berwisata ketika berada di Bandung

Seputar Wisata

Iam a master of education from one of the state universities in Yogyakarta, has a writers and travelling hobby. I wrote at wordpress or blogger platform for education, travelling, tips and love about technology update.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.